9 Potret Rumah Baru Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag

AHHAAURELFANS.CO - Vincent Verhaag menyiapkan rumah mewah untuk ditinggali bersama dengan Jessica Iskandar dan dua anaknya. Rumah yang menjadi bukti persembahan cintanya pada Jedar sudah memasuki tahap finishing dalam proses pembangunannya. Potret rumah baru Jessica Iskandar telah jelas memperlihatkan wujudnya yang megah.
Rumah tiga lantai yang hampir rampung dibangun tersebut dilengkapi dengan berbagai fasilitas mewah, salah satunya adalah kolam renang. Tak hanya satu, Vincent membuat dua kolam renang di rumahnya.
Dalam pembangunan rumah itu, Vincent menuruti keinginan putra sambungnya. El Barack membuat permintaan khusus untuk desain kolam renang dan kamar tidurnya. Sebagai seorang ayah, Vincent pun memenuhi permintaan El Barack yang kini sudah menjadi kakak dari Don Azaiah Jan Verhaag.
Seperti apa potret rumahnya? Yuk intip deretan foto-fotonya.
Sembilan Potret Rumah Baru Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag

Vincent Verhaag membagikan video saat dirinya mengecek pembangunan rumah barunya. Rumah yang berada di Bali ini sudah hampir selesai dibangun.

Cat putih dipilih untuk menjadi warna tembok bagian dalam. Keramik dan AC sudah mulai dipasang.

Terdiri dari tiga lantai, Vincent menunjukkan tangga yang menuju ke lantai atas. Tangganya persis berada di samping ruang kantor untuk tim yang membantunya dan Jedar membuat konten YouTube.

Sebuah kolam renang dengan air terjun yang merupakan permintaan khusus dari El Barack hampir selesai dibuat. Kolam renang yang ada di luar rumah menghadap langsung ke pemandangan sawah yang menghampar luas dan asri.

El Barack juga meminta agar kamar tidurnya luas sehingga akan membuatnya nyaman dan leluasa untuk bermain.

Baby Don memiliki kamar sendiri yang tak kalah luas dengan kamar sang kakak.

Kamar mandi di kamar tidur utama yang akan ditempati Jedar dan Vincent punya desain cukup unik.

Teras belakang rumah dilengkapi dengan mini bar sehingga area ini sepertinya akan jadi salah satu spot ternyaman dan cozy di rumah baru Jessica Iskandar.

Vincent menambah satu kolam renang lagi di rooftop rumah mewahnya. Desain kolam di atap rumahnya tak kalah mewah dengan kolam renang pertama yang ada di bawah.
Vincent Verhaag menunjukkan keseriusan cintanya pada Jessica Iskandar dengan menikahinya pada 22 Oktober 2022 kemarin. Sebelum resmi menikah, Vincent membangun rumah yang merupakan persembahan cintanya untuk Jedar. Kini rumah mewah yang ada di Bali itu sudah hampir jadi dan bisa segera ditinggali olehnya bersama istri dan dua putranya.